Joan Mir mengaku mengalami kemajuan bagus di sirkuit Motegi, ketimbang balapan sebelumnya di Thailand pekan lalu.
Meskipun saat kualifikasi kondisinya sulit seperti berjudi, dan ritme kecepatannya saat trek basah sangat sulit didapat untuk berada di depan.
Sama seperti rekan setimnya di Suzuki Ecstar, Alex Rins, Joan Mir juga ingin naik podium di Twin Ring Motegi.
“Saya berharap besok memiliki ritme yang bagus,” ucap Joan Mir kepada GridOto.com di paddock tim Suzuki Ecstar setelah sesi kualifikasi hari Sabtu di sirkuit Motegi.
“Mungkin kami akan bertarung untuk mencapai podium, lima besar mungkin hasil yang bagus,” sambungnya.
Joan Mir mengaku motor Suzuki GSX-RR miliknya memiliki kekuatan di tikungan 2 dan 3 sirkuit Motegi.
“Sektor kedua dan ketiga juga bagus. Kami tidak bagus di trek lurus, di sektor terakhir juga enggak bagus pada lintasan lurus,” terang pembalap SPanyol berusia 22 yang juga pendatang baru di MotoGP.
Artikel Asli